•
Keyword »
Content
,
Delivery
,
Internet Marketing
,
Kiat Sukses
,
Presale
,
Toko Online
, Kiat-Kiat Sukses Toko Online
Kiat-Kiat Sukses Toko Online
Kiat Sukses Toko Online
Setelah sebuah website dibuat, kemudian website tersebut di launch dan dipromosikan, maka langkah selanjutnya adalah bagaimana menjalankan website tersebut dalam sehari-hari nya sehingga website yang dibuat mendatangkan hasil sesuai yang diharapkan. Untuk sebuah website dengan konsep sebuah website toko online, ada beberapa metoda yang bisa digunakan untuk mencapai keberhasilan, salah satu metoda tersebut adalah C→T→P→S→D (Content , Traffic, Presales , Sales, Delivery)
Content
Adalah isi data atau informasi product atau jasa yang Anda jual. konten ini harus di buat dengan tampilan yang menarik dan informatif. Bisa kombinasi antara tulisan dan gambar. Bisa juga disajikan dalam bentuk katalog produk. Hal penting lainnya dalah konten Anda harus sering diupdate, karena kalau website Anda isinya itu-itu saja maka pengunjung website Anda akan bosan dan malas untuk berkunjung lagi. Walaupun produk yang Anda jual itu-itu saja, tetapi Anda bisa mengakalinya dengan sajian konten yang berbeda-beda. Jadi website Anda akan terkesan selalu update informasinya.
Traffic
Adalah banyaknya pengunjung ke website Anda, makin banyak pengunjungnya disebutkan makin tinggi traffic nya. Traffic ini menjadi salah satu indikator keberhasilan sebuah website. Karena semakin banyaknya pengunjung website Anda maka kemungkinan terjadi transaksi juga semakin tinggi. Anda harus selalu menjaga agar traffic website Anda tetap tinggi dan terus meningkat setiap harinya, cari terus cara untuk menaikan traffic ini.
Hubungannya dengan konten sudah jelas, semakin menarik konten yang Anda sajikan akan membuat pengunjung semakin banyak, dan konten yang terus diperbaharui setiap harinya akan menyebabkan pengunjung akan penasaran untuk datang kembali mengunjungi website Anda.
Presales
Aktivitas selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah, memanfaatkan dengan sebaik-baiknya kesempatan waktu pengunjung mengunjungi website Anda, lakukanlah aktifitas presales baik offline maupun online. Giring opini positif dari pengunjung dengan konten yang Anda kemas dengan sedemikian rupa sehingga mereka tertarik untuk membeli produk Anda.
Sebagai tips menjual suatu produk di website Anda jangan langsung to the point, misalnya kalau Anda menjual aneka ragam keperluan bayi, maka sajikanlah dalam bentuk artikel yang bercerita seputar bayi, yang ujung-ujungnya isi artikel Anda tersebut mengarahkan pemngunjung untuk membeli produk yang Anda jual.
Artikel seperti ini sudah dikategorikan sebagai aktifitas presales. Aktifitas presales secara online bisa dilakukan dengan mencantumkan id messanger seperti Yahoo messanger dari team sales Anda, sehingga mereka bisa melakukan chatting dengan para pengunjung untuk menjelaskan produk-produk yang dijual sekaligus melakukan aktifitas presales untuk menggiring pengunjung untuk membeli produk yang ditawarkan.
Sales
Aktivitas sales ini harus ditangani dengan baik, karena bisa saja pengunjung membatalkan transaksi pada proses ini. Beri kemudahan kepada pembeli untuk proses pembayaran , sediakan berbagai fasilitas apakah mereka bisa membayar lewat kartu kredit, atau transfer lewat e-banking, atau lewat paypal dan lainnya. Dan pastikan bahwa transaksi pembayaran di website Anda dijamin keamanannya. Berikan juga discount-discount yang menarik untuk setiap transaksi penjualan untuk menarik pembeli lebih banyak lagi.
Delivery
Ini proses terakhir dari seluruh rangkaian proses penjualan lewat toko online Anda, tapi bukan berarti proses ini tidak penting, malah sebaliknya. Karena proses jual beli dilakukan secara virtual maka proses pengiriman barang yang diperjualbelikan sangat penting. Proses pengiriman barang harus cepat, tepat dan aman, sehingga para pembeli puas.