Created (c) by Princexells Seyka (Princelling Saki)
klg

Power Editor Untuk Facebook Ads

Cara Menggunakan Power Editor Untuk Facebook Ads

Pada posting kemarin sudah saya singgung sebuah tool yang cukup bagus untuk Facebook ads. Tool ini dinamakan dengan Power Editor. Pada Artikel ini saya ingin menjelaskan bagaimana cara menggunakan power editor. Jika anda belum install, segera install terlebih dahulu DISINI.
Power Editor hanya dapat dijalankan pada browser Chrome. Bagi yang belum mempunyai browser chrome maka silakan download terlebih dahulu DISINI. Dengan menggunakan power editor anda dapat melihat secara lengkap campaign iklan yang pernah dibuat. Tampilannya seperti dibawah ini :
21-01-2013 21-32-59

Fitur Power Editor

Semua fitur yang ada pada Facebook ads bisa kita akses di tool ini dan ditambah dengan beberapa fitur menarik yang tidak ada jika kita setting dengan Facebook Ads Manage. Sebelum saya menjelaskan lebih jauh mengenai fitur yang ada didalam Power Editor, saya ingin mengatakan sekali lagi kalau bagian dari Facebook Ads itu terdiri dari Campaign dan Iklan.
Artinya Didalam 1 Campaign bisa berisi beberapa Iklan. Jadi saya harap anda tidak bingung dengan istilah ini. Baiklah sekarang kita akan lihat beberapa fitur yang ada didalam Power Editor.

1. View Stats

Ketika anda melihat salah satu iklan, maka akan ditampilkan kolom2 seperti ketika anda melihat iklan di Facebook. Perhatikan dibawah ini.
21-01-2013 21-34-56
Kolom2 ini dapat disetting untuk melihat kolom mana yang ingin di tampilkan atau di hiden dengan cara klik Tombol Option>>Settings yang ada dikanan atas.
21-01-2013 21-34-02
Inilah bagian2 yang bisa anda show atau hide kolom2nya.
21-01-2013 21-36-44

2. Buat Campaign Baru

Anda juga bisa membuat campaign baru dengan menggunakan tool ini. Caranya klik pada tab Campaign lalu klik tombol Create Campaign. Setelah itu anda tinggal isi pada bagian sebelah kanannya sesuai yang biasa anda lakukan pada Facebook ads.
buat campaign

3. Buat Iklan Baru

Sekarang setelah tahu cara membuat campaign, maka sekarang kita membuat iklan baru. Caranya klik pada tab Ads>>Create Ad
buat iklan

4. Bulk Update

Maksudnya adalah anda dapat mengedit campaign atau iklan sekaligus secara bersama – sama. Ini lah kelebihan menggunakan tool ini. Jadi jika ada iklan yang sejenis, anda tidak perlu repot untuk edit satu per satu. Caranya anda tinggal blok iklan yang ingin diedit seperti dibawah ini :

Bulk Edit

5. Perhatikan Tombol Upload dan Download

Ketika anda melakukan edit iklan baik menggunakan tool power editor atau langsung dari Facebook ads manage, jangan lupa untuk selalu menekan tombol tersebut. Misalnya setiap anda buka Power Editor, pastikan anda klik tombol Download terlebih dahulu, dan jika anda sudah selesai mengedit, tekan tombol Upload.
Letak tombol ini ada disebelah kanan atas, perhatikan posisinya dibawah ini :
posisi tombol

6. Akses ke Fitur Khusus

Ini adalah fitur yang paling saya sukai karena dengan bantuan power editor kita bisa mengatur dimana iklan kita akan ditampilkan, apakah di News Feed, Mobile atau keduanya.
power editor mobile
Tapi saran saya anda harus berhati – hati ketika menggunakan power editor, pastikan anda sering cek ketika update iklan. Berdasarkan pengalaman yang pernah dilakukan oleh seorang internet marketer luar negeri pernah terjadi ketika set budget hanya $10 Lifetime tapi kenyataannya menjadi $350.
Maka dari itu pastikan selalu berhati – hati khususnya dalam penentuan budget. Jika berbicara tentang fitur, maka power editor sangat baik sekali. Mungkin penjelasan dari artikel ini tidak terlalu detail karena akan sangat  banyak sekali. Anda bisa mencoba nya langsung pada komputer anda.
http://membuatfacebook.com/facebook-news/cara-menggunakan-power-editor-untuk-facebook-ads/